Breaking

Rabu, 27 Maret 2019

Begini Suasana Penutupan TMMD ke-104 TA. 2019 Kodim 0308/Pariaman

Baca Juga


PARIAMAN, BijakNews.com -- Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104 TA. 2019 di wilayah Kodim 0308/Pariaman akhirnya selesai hari ini.  Setelah berbagai kegiatan membangun desa dilakukan para prajurit TNI dengan penuh semangat dan pengabdian luar biasa membangun infrastruktur desa, akhirnya segala peluh keringat itu terbayarkan dengan suksesnya kegiatan TMMD ke-104 digelar.

Upacara penutupan TMMD ke-104 TA. 2019 Kodim 0308/Pariaman ini berlangsung khidmat di lapangan bola Korong Kamumuan, Kenagarian Koto Tinggi Kuranji Hilir Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman, Selasa (27/03/2019).

Upacara diawali dengan Tari Pasembahan dan diikuti pemeriksaan pasukan oleh Danrem Brigjen TNI Kunto Arif Wibowo S.IP, serta penandatanganan naskah penutupan TMMD ke-104. Kegiatan juga dimeriahkan aksi berbaris ala prajurit TNI oleh "Tentara Cilik" yang berasal dari siswa Sekolah Dasar di Kecamatan Sungai Limau.

Upacara Penutupan ini dipimpin langsung oleh Dandrem Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo S.IP yang didampingi oleh Bupati Padang Pariaman Alim Mukni, sekaligus penandatanganan Naskah Penutupan TMMD Ke- 104 tahun 2019.
Kegiatan TMMD ke- 104 yang terdiri dari sasaran fisik dan non fisik tersebut telah selesai dilaksanakan sesuai dengan tepat waktu, di Korong Bukit Jaring Nagari Guguak Kuranji Hilir Kecamatan Sungai Limau Kab. Pariaman Sumatera Barat selaku lokasi sasaran dilaksanakannya TMMD ke 104 tahun 2019.
Walikorong Bukik Jariang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim 0308/Padangpariaman karena telah melaksanakan kegiatan TMMD ke – 104 dengan telah dibangunnya sasaran fisik berupa pembangunan Jembatan, Jalan, Mesjid, Mushala dan lain sebagainya.
Dandrem Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo S.IP menyampaikan bahwa kegitan TMMD sudah selesai dilaksanakan 100% sesuai dengan target yang telah ditentukan, untuk pembangunan selanjutnya akan kami serahkan kepada Pemerintah Kab. Padangpariaman, dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat dapat menikmati bangunan yang telah dikerjakan serta dapat menjaganya dengan baik”, jelasnya.
Hal serupa juga disampaikan oleh
Letkol Heri Pujianto, selaku Dansatgas TMMD ke-104, pengerjaan TMMD ke- 104 telah selesai dilaksanakan, 11 sasaran fisik dan non fisik 100%, selesai dikerjakan dengan tepat waktu.
Lanjutnya diharapkan kepada masyarakat untuk dapat menjaga dan memanfaatkan bangunan yang telah dikerjakan oleh Satgas TMMD untuk masyarakat tersebut dengan baik.
Setelah upacara penutupan TMMD ke- 104 tahun 2019, dilanjutkan Makan Bajamba dan terakhir peninjauan lokasi sasaran TMMD ke- 104 di Desa Cubadak Mentawai Kota Pariaman.

Markiano


Tidak ada komentar:

Posting Komentar