Breaking

Selasa, 13 Juli 2021

TMMD Kodim Sarmi Jadikan Warga Kp. Dorba Tatap Masa Depan Lebih Baik

Baca Juga


Sarmi, Papua –
Di lokasi pembangunan TMMD 111 TA. 2021 yang dilaksanakan Kodim 1712/Sarmi di Kampung Dorba Distrik Pantai Timur Kabupaten Sarmi, tampak hasil yang memuaskan.

Masyarakat terlihat sangat antusias dan bersemangat saat melakukan pembangunan berbagai proyek pengerjaan, seperi salah satunya pembangunan Rumah Pastori di kampungnya tersebut.

“Pembangunan Rumah Pastori ini sangat dinanti-nantikan oleh masyarakat selama ini,” ujar Sertu Abuere, Babinsa Kp. Dorba Pantai Timur, saat melaksanakan Komsos dengan masyarakat Kp. Dorba, Selasa, (12/7/21).

Sertu Abuere melanjutkan, dengan hadirnya program TMMD di Kampung Dorba Distrik Pantai Timur Kabupaten Sarmi ini, masyarakat akhirnya menatap masa depan yang lebih baik.

“Setelah ini TMMD memasuki hari penutupan dan peresmian. Maka dari itu, setelah ini warga dapat memanfaatkan hasil TMMD,” jelasnya. (Pendim Sarmi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar