Breaking

Sabtu, 13 Mei 2023

Departemen Agroindustri FMIPA UNP Kampus Sijunjung Kejar Target Akreditasi

Baca Juga


BIJAKNEWS.COM -- 
Dalam rangka mengejar target Akreditasi Sangat Baik untuk Departemen Agroindustri di FMIPA Universitas Negeri Padang Kampus Sijunjung, segenap civitas akademika UNP khususnya FMIPA mengadakan kegiatan penyusunan Laporan Evaluasi Diri (LED) untuk Departemen Agroindustri. 

Penyusunan LED ini merupakan bagian administrasi dalam memenuhi syarat Akreditasi. Kegiatan tersebut berlangsung selama tiga hari, mulai dari Kamis hingga Sabtu, tanggal 11-13 Mei 2023, di Guest House UNP Lubuk Minturun, Padang.

Melalui komunikasi elektronik, Dekan FMIPA Dr. Yulkifli, S.Pd., M.Si mengatakan, "Target Akreditasi ini merupakan harga mati bagi FMIPA dalam mengakselarasi kualitas Departemen Agroindustri untuk sejajar dengan Departemen lainnya yang ada di FMIPA. Untuk mencapai itu tidak cukup hanya dengan berjalan saja. Kita harus berlari," Ujar Dekan FMIPA. 

Senada dengan itu, koordinator kegiatan penyusunan bahan Akreditasi Fitri Amelia, S.Si., M.Si., Ph.D selaku WD I mengatakan. "Penyusunan LED ini harus tuntas dan maksimal, karena kita tidak ingin main-main dalam hal ini."

Bukti keseriusan dalam mempersiapkan LED ini, FMIPA turun full team. Dihadiri oleh DR. Irwan, M. Si, sebagai WD III, Kepala Departemen Agroindustri Resti Fevria, STP., MP. Sekretaris Departemen Santi Diana Putri, SP, MP. Kaprodi Agroteknologi Ananto, STP., MP, Kaprodi Agribisnis Roni Jarlis, S.Si., M.Pd, dan Kaprodi Peternakan Afrini Dona, S.Pt., MP serta seluruh dosen dan tendik yang terkait dengan ketiga program studi tersebut. 

Terhadap semua yang terlibat berjibaku dalam pekerjaan kerja berat ini, Dekan mengucapkan terimakasih dan terus memberi semangat, "Ingat, target kita menjadikan kampus ini world class university,". (Humas UNP)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar