Breaking

Rabu, 23 Juni 2021

Kemahiran Satgas TMMD dalam Mencampur Semen dan Pasir

Baca Juga


Sarmi, Papua –
Salah satu personel Satgas TMMD Kodim 1712/Sarmi, Kopda Junaidi, terlihat mahir dalam mengaduk adonan semen bercampur dengan pasir.

Dalam program TMMD reguler 111 Kodim 1712/Sarmi, banyak memunculkan bakat-bakat terpendam yang dimiliki para anggota satgas. Ada yang ahli meracik adonan semen, dan juga ahli kayu.

Dengan takaran yang tepat dan dengan gerakan cangkul yang dilakukan secara terus menerus, menghasilkan adonan yang pas. Sehingga, dapat membantu warga dalam menyelesaikan pembangunan.

Usut punya usut, ternyata, Kopda Junaidi, sebelum bergabung jadi anggota TNI, pernah berpengalaman dalam sektor pertukangan.

“Sudah biasa pak, dulu ini adalah kegiatan saya sehari-hari waktu merantau,” ujar Kopda Junaidi, Selasa (22/6/21). (Pendim Sarmi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar