Breaking

Selasa, 06 Juli 2021

Bangunan Hasil TMMD Permudah Aktivitas Masyarakat

Baca Juga


Sarmi, Papua –
Program TMMD di Kampung Dorba Distrik Pantai Timur Kab. Sarmi akan menjadikan kampung tersebut menjadi kampung unggulan di wilayahnya.

Segala program pembangunan sasaran fisik maupun kegiatan non fisik TMMD 111 TA. 2021, diselenggarakan dengan penuh semangat demi mencapai kesejahteraan dan kemajuan.

Semua fasilitas yang dibangun Satgas TMMD Kodim 1712/Sarmi akan memberi manfaat besar bagi warga Kampung Dorba kedepannya. “Hal itu karena selama ini Kampung Dorba memiliki fasilitas yang sangat terbatas,” jelas Sertu Abuere, Babinsa Pantai Timur, Selasa, (6/7/21).

Dengan fasilitas-fasilitas yang dibangun, maka segala aktivitas warga Kampung Dorba akan berjalan dengan baik.

“Dengan digelarnya program TMMD ini, masyarakat Kampung Dorba tak henti-hentinya mengucapkan rasa syukurnya kepada Tuhan,” jelas Sertu Abuere. (Pendim Sarmi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar