Breaking

Senin, 19 Juli 2021

Serda Alponsius Lakukan Pengecekan Kran Air Bak WC Pustu Satgas TMMD Ke-111 Kodim 1202/Skw

Baca Juga


Bengkayang -
Salah satu sasaran fisik dalam kegiatan TMMD Ke-111 Kodim 1202/Singkawang yaitu perehaban pustu (puskesmas pembantu) di desa Sentangau Jaya, Kecamatan Seluas, Kabupaten Bengkayang yang sekarang telah selesai di kerjakan dan saat ini Serda Alponsius sedang melakukan pengecekan kran air pada bak wc untuk memastikan bahwa berfungsi dengan baik.

Dalam perehaban pustu ini khususnya dalam pembuatan bak air wc ini, Masyarakat sangat antusias dan saling gotong-royong disetiap pekerjaan. Mereka bersemangat ikut terlibat bersama satgas TMMD Ke-111 untuk membangun daerahnya, ungkap Serda Alponsius, disela-sela melakukan pengecekan kran air.

Menurutnya, semangat gotong-royong masyarakat masih sangat kuat. Hal itu terlihat saat masyarakat berada di lokasi sasaran TMMD Ke-111 Kodim 1202/Singkawang

"Tambahnya, TNI dan masyarakat harus terus menjalin tali silaturrahmi yang baik, sehingga bisa terwujudnya kekompakan  untuk bersama sama menjaga kedaulatan NKRI dan memajukan daerah tempat tinggalnya khususnya di Desa Sentangau Jaya ini," pungkasnya. (Pendim1202/Skw)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar