Breaking

Selasa, 18 Desember 2018

Catriona Gray, Miss Universe Keempat dari Filipina

Baca Juga

Catriona Gray, Miss Universe Keempat dari Filipina
BIJAKNEWS.COM -- Dua tahun setelah masuk lima besar dalam gelaran Miss World 2016, Miss Filipina Catriona Gray kini bergelar Miss Universe tahun 2018.

Catriona sekaligus menyematkan namanya sebagai Miss Universe keempat yang berasal dari Filipina. Sebelumnya, sudah ada tiga Miss Filipina yang berhasil didapuk menjadi ratu sejagat tersebut, yakni Gloria Diaz (1969), Margie Moran (1973) dan Pia Wurtzbach (2015).

Dilansir dari Philstar, Senin, 17 Desember 2018, di Instagram pribadinya, Catriona mempersembahkan gelar Miss Universe yang didapatnya untuk seluruh penduduk Filipina. Dengan harapan, tradisi memenangkan ajang kecantikan dunia tersebut tidak berhenti pada dirinya.

"Perjalanan yang mengagumkan mulai dari pengumuman kandidat di Januari 2018 sampai saat ini. Filipina sangat menginspirasi, memberikan kekuatan dan semangat. Saya tidak menginginkan apapun, kecuali memberikan kebanggaan untuk Filipina dan memberikan kado Natal untuk negaraku," tulis Catriona di Instagram pada Senin, 17 Desember 2018.

Catriona Gray memang sejak awal termasuk yang dijagokan memenangkan gelaran Miss Universe 2018. Penampilannya saat sesi swimsuit mencuri perhatian para juri panel dan jutaan pasang mata yang menyaksikannya.

Saat babak grand final yang dihelat di Bangkok, Thailand, Senin, 17 Desember 2018, Catriona Gray berhasil menyingkirkan Miss Afrika Selatan Tamaryn Green dan Miss Venezuela Sthefany Gutierrez.

(Sumber: jawapos.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar